Rumah Linmas di Gelumbang Dapat Kunjungan Anggota DPR RI

Berita Utama1349 Dilihat

Muara Enim Sumselpost.co.id – Usai melakukan reses diwilayah Kecamatan Sungai Rotan dan juga Kecamatan Gelumbang Kabupaten Muara Enim, anggota DPR RI Komisi IX Ir Sri Meliyana, juga berkesempatan melihat keberadaan rumah Linmas yang ada diwilayah Desa Sukamenang Kecamatan Gelumbang Kabupaten Muara Enim Jum’at (21/07/2023).

Ir Sri Meliyana, didampingi Dewan Penasehat Presidium Pemekaran Kabupaten Gelumbang (PPKG ) Ir H Hanan Zulkarnain,MTP, berkeliling melihat keberadaan rumah Linmas milik Ir H Hanan Zulkarnain, MTP, yang mana beliau selama ini melestarikan rumah Linmas warisan leluhur nenek moyangnya di Sungai Rotan.

Baca Juga  Buka Rakernis Bidang Gabungan, Kapolda Sumsel Harapkan Peningkatan Kualitas Pelayanan

“Apresiasinya kepada Kak Hanan, yang melestarikan warisan leluhur nenek moyang berupa rumah Linmas dengan material bahan bangunan dominasi kayu berkualitas yang serba alami ini,”ungkap anggota DPR RI Ir Sri Meliyana.(21/07/23).

Sementara Itu H Hanan Zulkarnain, MTP, didampingi Putranya
Mohammad Fitrah Ramadhan Hanan,
ST, mengutarakan, bahwa sejarah pada 1800 tahun yang lalu terdapat rumah leluhur kami yang ada di Sungai Rotan dengan material bahan kayu tembesu, dan dengan seiring perjalanan waktu terus berlalu, kondisi rumah tidak terawat, dan sebagai penerus generasi turunan dari leluhur kami, kami memutuskan untuk merawat serta melestarikan rumah dengan memindahkan rumah diwilayah Gelumbang, tepatnya didesa Sukamenang pada tahun 2016 lalu.

Baca Juga  Diduga Mengantuk,  Mobil Minyak  Tabrak  Baliho 

“Alhamdulilah telah kita lestarikan, dan ini bagian dari budaya melestarikan jenis rumah Linmas, yang harus kita lestarikan, rumah Linmas ini juga bagian milik kita bersama, karena awal perjuangan pemekaran Kabupaten Gelumbang berawal dari rumah ini kita berkumpul dengan seluruh element masyarakat,”terang wakil Bupati Muara Enim periode 2008-2013 tersebut.

Sementara dalam kegiatan reses anggota DPR RI Ir Sri Meliyana, melakukan kegiatan reses di Kecamatan Gelumbang tentang Promosi Kie Program Percepatan Penurunan Stunting diwilayah khusus bersama Mitra Kerja DPR RI Provinsi Sumsel, dan BKKBN Sumatra Selatan.(jnp)

Komentar