Diduga Konsleting Listrik, Rumah di IT 2 Hangus Terbakar

Berita Utama2050 Dilihat
banner1080x1080

Palembang, Sumselpost.co.id – Kebakaran menghanguskan sebuah rumah permanen dua lantai di Jalan Kopral Dahri Sembayu, Lorong kemudi 2 Kelurahan Sei Buah Kecamatan Ilir Timur 2 Palembang, milik M Panji Ridho (40), Kamis (10/8) sekitar pukul 05.00 WIB dini hari.

Api diduga berasal dari korsleting listrik di ruang tamu rumah korban.

Kapolsek Ilir Timur II, Kompol Fadhilah Ermi mengatakan l, kejadian kebakaran ini pertama kali diketahui oleh istri pemilik rumah yang saat itu hendak melaksanakan salat Subuh.

Baca Juga  Pasca Pemilu Pileg, RSUD Rabain Muara Enim Diminta Monitor Caleg

“Sekira pukul 05.10 WIB, pada saat istri korban hendak melaksanakan sholat subuh, melihat ada percikan api di ruang tamu yang mengenai sofa ruang tamu, ” katanya.
Kemudian saksi membangunkan semua penghuni rumah termasuk Panji dan meminta pertolongan warga sekitar.

“Saksi berteriak dan membangunkan penghuni rumah dan didengar oleh tetangga rumah. Melihat api sudah membesar saksi, korban dan para tetangga berupaya memadamkan api dengan alat seadanya, “katanya.

Baca Juga  Pelaku Pembakar Anak Kandung Pakai Bensin di Desa Prabumenang Lubai Ulu Muara Enim Diancam 15 Tahun Penjara

Api berangsur padam ketika mobil pemadam kebakaran dari PT Pusri tiba di lokasi langsung memadamkan api dan disusul kedatangan 2 (dua) unit PBK Kota Palembang, sekira pukul 06.20 WIB.

“Api padam setelah tiga unit mobil pemadam kebakaran dan mobil pemadam dari PT Pusri berhasil menjinakkan api, ” ujarnya.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut dan kerugian belum bisa ditaksir.

Komentar