Sepi Ditemukan Tewas di Dalam Rumah

Uncategorized791 Dilihat

Palembang, Sumselpost.co.id – Seorang pria ditemukan tewas tergeletak di dalam rumah bedeng di Jalan Masjid, RT 25/08, Kelurahan Sukarami, Kecamatan Sukarami Palembang Selasa (21/3) siang. Korban yang masih berstatus sebagai lajang ini diketahui bernama Sepi (34), yang saat ini masih mengikuti pelatihan Disk Jockey (DJ).

Korban diduga mengakhiri hidup dengan cara gantung diri.

“Tadi ditemukan sudah dalam posisi telungkup di lantai, dan terdapat luka di bagian pelipis sebelah kanan,” ujar salah satu relawan PMI saat lakukan evakuasi.

Baca Juga  Gudang Susu dan Kardus di Pasar 10 Ulu Palembang Dilalap Sijago Merah

Lebih lanjut dikatakannya bahwa, pada saat evakuasi kondisi lilitan tali sudah tidak di leher dan masih tergantung di balok selop (pemisah ruang) antara kamar dan ruang tamu yang memiliki tinggi kurang lebih 2 meter.

“Tadi tali yang dia pakai tali tambang yang berukuran kecil berwarna kuning yang ia gantungkan di balok pemisah ruang itu,” tambahnya.

Ia juga bercerita pada saat kondisi tubuh korban sudah di bawah, terdapat darah yang cukup banyak dilantai yang diduga keluar dari benturan dari posisi gantung diri dan jatuh ke lantai.

Baca Juga  Laka Terjadi Dijalan Kawasan Segayam Gelumbang

“Tadi ada juga ada kotak kecil yang diduga menjadi tempat untuk manjat,” ujarnya.
Dikatakannya korban memakai kaos hijau dan mengenakan celana jeans.
Menurut Ketua RT 25, M Rivai, menjelaskan, awalnya rumah bedeng korban didatangi teman wanitanya yang merasa khawatir karena tidak ada kabar.

“Waktu datang gedor-gedor pintu tetapi tidak dibuka. Saat diintip dari ventilasi, motor milik korban ada di dalam. Pintu langsung didobrak dan melihat korban sudah tergeletak,” katanya.

Komentar