Majelis Taklim Langgar Merdeka Menggalang Dana Untuk Palestina

Berita Utama975 Dilihat

Palembang, Sumsel Post.co.id – Majelis Ta’lim Langgar Merdeka 35 ilir Palembang, sejak tanggal 1 November 2023 yang lalu sampai 15 November 2023 menggalang dana untuk Palestina kepada para jemaah pengajian rutin setiap malam Kamis secara sukarela.

Menurut Muhammad bin Syeh Madani (Ketua Peribadatan Langgar Merdeka), “M.T. Langgar Merdeka menggalang dana kepada para jemaah majelis ta’lim untuk saudara saudara kita muslim di Palestina,”ujar Muhammad.

Baca Juga  Cicit Kiyai Marogan Masagus Ahmad Fauzan Yayan Ambil Persyaratan di Komisi Pemilihan Umum Kota Palembang

Dikatakannya lagi oleh Muhammad, “Walaupun dana yang terkumpul sampai malam ini (15-11-2023) tidak banyak, namun kita sebagai muslim dari Indonesia merasa sangat prihatin sekali terhadap saudara saudara kita muslim di Palestina,” Hal ini dibenarkan juga oleh Ketua Langgar Merdeka, Kms. Sofyan Abdullah.

Dana yang terkumpul tersebut langsung diserahkan kepada Ustadz Nurul Iman, didampingi Ketua Langgar Merdeka (Kms. Sofyan Abdullah), disaksikan para jemaah lainnya.

Baca Juga  Citra Polri Naik Setelah TNI

(Kms. Sofyan Abdullah)

Komentar