Ketua DPRD OKU: Jadikan Al Qur’an Sebagai Pedoman Niscaya Selamat Dunia Akhirat

Uncategorized717 Dilihat

Baturaja,Sumselpost.co.id -Ketua DPRD OKU Ir. H. Marjito Bachri hadiri peringatan Nuzulul Qur’an 1444 Hijriah yang digelar oleh Pemerintah Kabupaten OKU yang dipusatkan di Pendopo Rumah Kabupaten OKU, Jum’at malam (7/4/2023).

Ketua DPRD OKU, Ir. H. Marjito Bachri atau yang biasa disapa Kang Jito melaksanakan sholat Isya dan Tarawih secara berjamaah serta mendengarkan Hikmah Nuzulul Qur’an yang turut dihadiri PJ. Bupati OKU H. Teddy Meilwansyah, PJ. Sekda OKU Dharmawan Irianto, SSos, MM dan Forkopimda OKU, Penceramah Ustadz H.M. Teguh serta undangan lainnya.

Sebelum mengikuti peringatan Nuzulul Qur’an Ketua DPRD OKU Ir. H. Marjito Bachri mengatakan, Ia berharap kepada seluruh kompenen masyarakat di Bumi Sebimbing Sekundang nama lain dari Kabupaten OKU agar masyarakat dapat melaksanakan ibadah puasa Ramadhan 1444 H dan ibadah lainnya dengan baik.
Ia juga mengajak kepada seluruh umat muslim di Kabupaten OKU untuk menjadikan Al Qur’an sebagai satu-satunya panduan perjalanan dari dunia yang fana menuju akhirat yang kekal, ujarnya.

Baca Juga  Penyegaran 120 Pejabat Pemkot Pagaralam Dilantik

“Mari menjadikan Al Qur’an sebagai pedoman hidup dengan keyakinan penuh, niscaya selamat dunia akhirat tanpa ada keraguan didalamnya karena Al Qur’an telah mengatur seluruh aspek kehidupan manusia”, kata Ketua DPRD OKU Ir. H. Marjito Bachri yang ramah dan santun ini.
Ditempat yang sama PJ. Bupati OKU Teddy Meilwansyah menyampaikan, banyak hal yang bisa kita manfaatkan seperti yang dijanjikan Allah SWT. Satu huruf dalam Al Quran itu yang kita baca mengandung 10 kebaikan, ujarnya.

Baca Juga  LKPHM Merekomendasikan Masyarakat Minang untuk Memilih Pasangan HDCU

Apalagi kita membacanya di bulan Ramadan ini. Dan inilah salah satu Mukjizat yang benar-benar istimewa dari Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW. Lanjut PJ Bupati OKU sudah banyak hal yang dituliskan di dalam Al Quran secara ilmiah. dari ribuan tahun yang lalu sekarang terbukti.

Jadi “mari kita memanfaatkan momentum Nuzulul Quran ini untuk lebih ke dalam lagi membaca Al Quran. Jadikanlah Al Quran ini pedoman hidup kita mudah-mudahan dengan kita memahami mendalami Al Quran bisa membawa kita menuju kebaikan dunia maupun di akhirat, pungkasnya (yudi).

Komentar