TPS 30 Kelurahan 35 Ilir Palembang Dibuka Oleh Ketua KPPS

Berita Utama670 Dilihat

Palembang, Sumselpost.co.id – TPS 30 kelurahan 35 ilir kecamatan ilir barat 2 Palembang, resmi dibuka oleh ketua KPPS dengan melafaz Basmallah dilanjutkan menyanyikan lagu Indonesia Raya (14/02/2024) setelah itu sambutan ketua KPPS, dan pembukaan kotak suara untuk mengeluarkan kertas suara yang terdapat di dalam kotak suara.

Pembukaan acara pemungutan suara disaksikan oleh para saksi, panwas, dan masyarakat pemilih. Nampak masyarakat menyaksikan acara pembukaan pemungutan suara di TPS 30 dengan sangat antusias sekali.

Baca Juga  Polres Muba Ajak Masyarakat Selamatkan Anak Bangsa Dari Peredaran Narkoba

Panitia KPPS di TPS 30 kelurahan 35 ilir berjumlah 7 orang, Satgas Linmas 2 orang, Panwas 1 orang, dan saksi ada 9 orang.

Dalam kata sambutannya ketua KPPS 30 kelurahan 35 ilir menjelaskan bahwa jumlah kertas suara yang diterima oleh para pemilih ada 5 lembar, yang pertama kertas suara untuk Capres warna abu abu, DPD warna merah, DPR RI warna kuning, DPRD I warna biru, dan DPRD II warna hijau, nanti setelah dicoblos dimasukkan ke kotak masing masing, demikian penjelasan ketua KPPS 30 kelurahan 35 ilir Palembang.
(Kms. Sofyan Abdullah)

Komentar