Pintu Perlintasan KAI Wilayah Muara Enim Belum Diaktifkan, Ada Apa?

Uncategorized447 Dilihat

Muara Enim Sumselpost.co.id -Pemandangan yang mengerikan jika para pengguna jalan melintasi kawasan perlintasan Kereta Api (KA) jalan Perwira Kelurahan Pasar 1 Muara Enim Kecamatan Muara Enim Kabupaten Muara Enim tersebut.

Pasalnya, kondisi pintu perlintasan tersebut,sejak telah dibangun maupun terdapat pos jaga hingga saat ini belum berfungsi.

“Ini sangat membahayakan sekali bagi pengguna jalan yang melintas baik kendaraan roda dua maupun roda empat yang akan melintas diperlintasan Kereta Api (KAI) yang mana pintu perlintasan nya dan pos jaganya tidak berfungsi sama sekali,”ujar Yogie (45) warga Muara Enim tersebut.

Baca Juga  Gudang BBM Ilegal di OI Ditemukan Polda Sumsel

Dikatakan, bahwa terdapat enam titik di kota Muara Enim ini pintu perlintasan Kereta Api yang sama sekali belum berfungsi, padahal pernah terdapat korban jiwa saat itu.

“Ya, setahu saya ada enam titik pintu perlintasan Kereta Api didalam kota Muara Enim ini yang tidak berfungsi yakni di dekat lapangan merdeka, dekat SMA Negeri 1, Jalan Perwira, Pelawaran, Rumah Tumbuh dan Perlintasan di Rukun Damai,”ungkapnya Yogie.

Baca Juga  Pj. Sekda Muara Enim : Terima Kasih PT.Sriwijaya Bara Priharum

“Saya berharap sekali buat instansi terkait untuk memperhatikan hal ini supaya tidak ada lagi kejadian-kejadian yang kita tidak inginkan yang pernah terjadi memakan korban jiwa,” tutup Suprayogi warga masyarakat Muara Enim yang juga ketua Asosiasi Wartawan Profesional Indonesia (AWPI) Muara Enim itu. (24/05/23).

Media ini berharap ada keterangan resmi dari pihak yang dianggap terkait, mengenai soal pintu perlintasan kereta api yang belum difungsikan, dan apa alasannya pintu perlintasan kereta api tersebut, belum difungsikan.(JNP)

Komentar