Peduli Kebersihan Ditempat Ibadah, Sat Samapta Polres Banyuasin Kurve di Masjid Jummuriya

Berita Utama573 Dilihat

Banyuasin Sumselpost.co.id — Sat Samapta Polres Banyuasin Polda Sumsel melaksanakan kurve di Masjid Jummuriyah Pangkalan Balai. Kegiatan ini dipimpin langsung Kasat Samapta Polres Banyuasin AKP Bambang Sumantri, Jum’at (29/9) kemarin.

Kasat Samapta Polres Banyuasin AKP Bambang Sumantri saat dikonfirmasi mengatakan bahwa kegiatan tersebut dilakukan dalam program jumat bersih, dengan sasaran membersihkan tempat sarana ibadah yaitu Masjid Jummuriyah.

Baca Juga  Viral di Medsos, Pelaku Pemalakan di Simpang Belimbing Diringkus

“Kami berharap dengan kerja sama ini, lingkungan masjid akan tetap terjaga kebersihannya dan jema’ah dapat merasakan kenyamanan saat melaksanakan sholat Jumat dan ibadah lainnya,” kata AKP Bambang Sumantri, Sabtu (30/9).

Diungkapkannya, giat tersebut gunanya meningkatkan kehadiran Polisi di Masjid Jummuriya sebagai wujud kepedulian Polri terhadap kebersihan terutama di tempat tempat Ibadah.

Baca Juga  Bengkel Las Terbakar Hanguskan Kendaraan dan Peralatan di Lubukraja OKU

“Tujuan kegiatan ini meningkatkan silaturahim antara Polri dan Tokoh Agama dan masyarakat, meningkatkan sinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, dan memberikan kenyamanan kepada masyarakat yang beribadah,”ujar dia.

Sambung Kasat, giat ini juga menghimbau kepada warga agar bersama sama menjaga kebersihan masjid serta memelihara Kamtibmas. (Ida)

Komentar