PCM Gandus Mengadakan Tabligh Akbar Menyambut Tahun Baru Islam 1446 H

Berita Utama849 Dilihat

Palembang, Sumselpost.co.id – Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Gandus mengadakan Tabligh Akbar dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam 1446 H. Acara tabligh akbar ini diadakan pada hari Sabtu (06/07/2024) di Kompleks Perguruan Muhammadiyah Gandus.

Acara tabligh akbar ini mengusung tema, “Gema Fastabiqul Khoirot” dengan penceramah Buya KH. Novrizal Nawawi, Lc., M.Pd.I.

Buya Novrizal menjelaskan bahwa nabi Muhammad SAW berdakwa dan mengajak kaumnya di kota Mekkah untuk beriman dan kembali ke jalan yang benar menyembah Allah SWT namun banyak sekali tantangan terutama dari kaum Qurais termasuk pamannya sendiri Abu Lahab dan Abu Jahal,

Baca Juga  Mahasiswa Modnus Unsri Tanam Bibit Mangrove di Sungsang

Pada usia 53 tahun nabi Muhammad SAW bersama para sahabatnya yang setia diperintahkan oleh Allah SWT untuk berhijrah ke kota Madinah.

Sesampainya di kota Madinah nabi Muhammad SAW bersama para sahabatnya disambut dengan gegap gempita oleh kaum Ansor di Madinah. Yang pertama diperbuat oleh nabi Muhammad SAW setiba di sana membangun dua masjid yaitu, Masjid Quba dan Masjid Nabawi.

Baca Juga  Kapolres Muba Kunker ke BKO Dit Polairud Polda Sumsel

Setelah ceramah mengenai tahun baru Islam, panitia menggalang dana bagi warga Muhammadiyah untuk pembangunan Masjid An Nur, dana yang terkumpul mencapai angka 250 juta, sedangkan platform anggaran untuk pembangunan Masjid An Nur ini 2 Milliar, semoga dalam tahun 2025 Masjid An Nur tersebut sudah selesai, amiin
(Kms. Sofyan Abdullah)

Komentar