Kondisi Nayra Khairunnisa Membuat Terharu  Kabag SDM Kompol Apriansyah

Berita Utama689 Dilihat
banner1080x1080

Muara Enim Sumselpost.co.id-  Namanya Nayra Khairunnisa (10) warga Tanjung Jati Kecamatan Muara Enim Kabupaten Muara Enim Provinsi Sumsel. Ia (Nayra.red) sebagai penyandang disabilitas yang telah lama terkapar di kasur halaman ruang tamu rumahnya dengan dirawat ibunya yang seorang janda serta tercatat sebagai warga kurang mampu.

Ditengah bulan ramadhan yang penuh berkah ini serta mendapatkan informasi tersebut,tentunya membuat tergerak rasa hatinya dari sosok seorang Kabag SDM Polres Muara Enim Kompol Apriansyah SH,M.Si, mewakili atas nama Kapolres Muara Enim bersama para personil Polres Muara serta didampingi Mitra Babinsa TNI, dan Pemerintah Desa Tanjung Jati, dan juga bhabinkamtibmas Tanjung Jati, langsung bertolak mengunjungi Nayra Khairunnisa (10) dikediamannya yang tak lain guna saling membantu meringankan beban sesama.

Baca Juga  Biro Ops Polda Sumsel Lakukan Supervisi di Polres Muara Enim

“Alhamdulillah dibulan Ramadhan penuh berkah ini dapat saling membantu warga yang memang layak kita bantu. Adik Nayra ini penyandang disabilitas dan ibunya seorang janda berprofesi sebagai petani sawah, semoga kehadiran kami dalam memberikan bantuan setidaknya dapat meringankan beban mereka berdua ,”ucap Kompol Apriansyah SH M.Si, pada Kamis (06/03/2025) pukul 11:00 WIB.

Baca Juga  Diduga Korupsi Keuangan Desa, Oknum Kades Petanang Lembak Jadi Tersangka

Masih dikediaman Nayra Khairunnisa tersebut, Kabag SDM Polres Muara Enim Kompol Apriansyah, didampingi Bhabinkamtibmas, Babinsa, dan Sekdes Tanjung Jati, serta unsur perangkat Pemdes Tanjung Jati yang langsung menyambangi kediaman Nayra Khairunnisa (10) sang disabilitas tersebut, sangat merasa terharu atas kondisi fisik Nayra Khairunnisa bersama ibunya yang seorang janda tersebut.

“Alhamdulillah dapat saling membantu dan berharap kunjungan kami dapat menginspirasi kepada yang lainya dibulan Ramadhan yang penuh berkah ini,”ucap Kabag SDM Kompol Apriansyah SH M.Si.(jn.red).

Postingan Terkait

Postingan Terkait

Komentar