Dukung Gizi Nasional, BDN Sumsel Siap Back Up SPPG MBG

Berita Utama285 Dilihat
banner1080x1080

Palembang Sumselpost.co.id -Terbentuknya pengurus Badan Dapur Nasional (BDN) Sumatera Selatan, dibawah naungan Badan Gizi Nasional (BGN) dan Kementerian Pertanian Pusat, bertujuan untuk memastikan makanan yang disajikan aman, serta memenuhi standar gizi optimal tersebut, dan nantinya setiap dapur Makanan Bergizi Gratis (MBG), melalui terbentuknya Badan Dapur Nasional (BDN), selain akan mendampingi serta mengawasi peran MBG tersebut, Badan Dapur Nasional (BDN) juga akan berperan mensuplay MBG melalui progres hasil tanaman holtikultura oleh Badan Dapur Nasional (BDN).

Ketua Badan Dapur Nasional (BDN) Provinsi Sumatera Selatan Rahidin H Anang, yang juga Dosen Universitas Muhamadiyah Palembang (UMP) dalam rapat bersama para pengurus BDN Kabupaten/Kota Se-Sumatera Selatan, mengungkapkan, bahwa nantinya keberadaan pengurus BDN Kabupaten/Kota Se-Sumatera Selatan tersebut, berperan untuk memback up maupun mensuplay serta mengawasi kegiatan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Makanan Bergizi Gratis (MBG).

Lanjut Ketua BDN Sumsel tersebut, berharap atas telah terbentuknya BDN Se-Sumatera Selatan tersebut, nantinya berperan penuh fokus dalam bidang pertanian melalui tanaman jenis holtikultura diatas tanah 50 hektar dengan hasilnya akan di supply kepada SPPG- MBG diwilayah Sumatera Selatan, dan tidak lagi bergantung pada produk diluar program BDN, dan untuk kita ketahui setidaknya dapat mencegah kasus keracunan MBG, serta hal yang merugikan keuangan negara,” ungkap Rahidin H Anang, Minggu (04/01/2026).

Ditambahkannya, bahwa tujuan peran Badan Dapur Nasional (BDN) menjamin ketersediaan pangan dan memastikan pasokan pangan yang cukup dari produksi dalam negeri, cadangan pangan nasional, serta peran prioritas petani melalui struktur BDN yang dibentuk tersebut, dapat menjaga stabilitas harga dan distribusi pangan yang efesien,serta bertanggung jawab meningkatkan kualitas konsumsi pangan dan gizi yang berimbang, bergizi seimbang, dan aman (B2SA),” Tambah Dosen UMP Rahidin H Anang dalam rapat koordinasi yang dihadiri pengurus BDN Se-Sumatera Selatan tersebut (04/01/2026).(jn/red)

Komentar