Dr. H. Dasmadi SE.,MM, : Pelatihan Totok Saraf, Dapat Bagian Preventif dalam Pencegahan Penyakit

SumselPost.co.id. Palembang,- Yayasan Talaqqi Muslim Berdakwah bekerja sama dgn Assyifa Thibbun Nabawi ( ATN ) mengadakan Pelatihan Totok Saraf Mujarab dan Cara Jitu Penanganan Pasien Pasca Stroke selama 2 hari dari hari Sabtu dan Minggu ,5-6 Oktober 2024. Yang di gelar di Kampus STIE Aprin Palembang, Sabtu (5/10/2024).

Pelatihan Totok Saraf Mujarab dan Cara Jitu Penanganan Pasien Pasca Stroke yaitu Dr. H. Dasmadi SE.,MM, Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi APRIN, Ust Budiman Ketua TMB, Narasumber
Ustadz Andik Hartanto S.Sos, Pelatihan Totok Saraf Mujarab dan Cara Jitu Penanganan Pasien Pasca Stroke.

Baca Juga  Pemilik Sumur Minyak Ilegal yang Terbakar di Muba Ditangkap Polres

Dr. H. Dasmadi SE.,MM, selaku Ketua STIE Aprin, mengatakan, Allhamdulilah hari ini ada Pelatihan Totok Saraf Mujarab dan Cara Jitu Penanganan Pasien Pasca Stroke, karena sangat di butuhkan di masyarakat. Ini merupakan fenomena bagaimana penyakit-penyakit yang sifatnya degenaritif banyak mendominasi anak-anak muda saat ini dikarenakan pola hidup yang kurang baik.

Adanya pelatihan totok saraf di kampus STIE Aprin Palembang kami sangat berterimakasih, karena ini sudah menjadi bagian dari wujud tri darma dari STIE Aprin, sekaligus untuk merespon kebutuhan masyarakat akan kepedulian dalam menjaga kesehatan salah satunya totok saraf.

Baca Juga  Setara Minta Lembaga Survei Tidak Menjadi Agitator untuk Menggiring Opini Capres Tertentu

STIE Aprin sangat menyambut baik adanya pelatihan ini karena dalam tugas perguruan tinggi Tri Darma ada pengajaran penelitian kepada masyarakat, yang merupakan bagian tak terpisahkan dari Tri Darma Aprin. Secara tidak langsung Aprin sudah memberikan manfaat kepada masyarakat luas melalui kolaborasi pelatihan.

Kami berharap dengan adanya pelatihan totok saraf, kemampuan ini bisa ditularkan kepada masyarakat dan menjadi bagian preventif dalam pencegahan penyakit yang sedang marak di masyarakat karena pola hidup yang kurang sehat.

Baca Juga  Kakanwil Kemenkumham Sumsel Pantau Pengamanan Tahun Baru

Serta berdasarkan jurnal penelitian terbaru ada pergeseran atau pergerakan penyakit-penyakit seperti diabetes jantung yang dulunya hanya untuk kalangan orangtua tetapi sekarang di usia muda bisa terkena karena pola hidup yang kurang sehat salah satunya bagian dari langkah preventif penyakit tersebut,” Pungkasnya.( Ocha)

Postingan Terkait

Postingan Terkait

Komentar