Camat Salurkan Bantuan Sembako Dan  Sarana Sekolah Kepada Penambal Ban

Berita Utama1225 Dilihat

Muara Enim Sumselpost.co.id – Sempat luput dari perhatian selama ini, namun berkat tangan dingin dari seorang Plt Camat Gelumbang Kabupaten Muara Enim Chandra Firmansyah, SE, MSi, yang baru beberapa bulan menjabat Okt Camat tersebut, dipastikan kedua anak Yatim dari seorang penambal ban dikawasan jalan raya lintas Desa Talang Taling tersebut, diharapkan agar tetap menjalankan kegiatan dan aktifitas sekolah secara baik di SDN 23:Gelumbang.

Demikian diungkapkan PLT Camat Kecamatan Gelumbang Chandra Firmansyah, SE,M.Si, didampingi Kepsek SDN 23 Gelumbang Maria Insan Juana,SPd, yang terpantau secara langsung melihat kondisi kedua anak tersebut,di SDN 23 Gelumbang, serta juga meninjau langsung kondisi kediaman orang tua kedua anak yang cukup memprihatinkan tersebut,dengan bentuk kepeduliannya memberikan bantuan berupa sembako dan bantuan lainnya, guna meringankan beban mereka. Sebut saja I Made Sandi (45) selaku kepala keluarga dengan kedua anaknya yakni, I Putu Swasitika (11) dan adiknya I Kadek Siswa Ardiantara (7), mereka layak diberikan perhatian khususnya kepada kedua anaknya agar tetap sekolah, meskipun kedua anak ini tidak ada lagi sang ibu karena sudah meninggal dunia akibat kecelakaan, namun dengan tegas PLT Camat Gelumbang Chandra Firmansyah, meminta agar kedua anak ini tetap sekolah layaknya anak lainnya.

Baca Juga  Pembinaan Rakon dan Rakor TP PKK Muba Berjalan Sukses

” Ya, memastikan dengan Kepsek agar anak yang bersangkutan tetap menjalankan kegiatan dan aktivitas sekolah secara baik, dan kedua anak ini telah yatim, dan kita berkoordinasi dengan pihak Dinas sosial (Dinsos) Kabupaten Muara Enim untuk membantu mereka, ” ungkap PLT Camat Gelumbang Chandra Firmansyah, SE, yang menjemput bola dengan mendapatkan informasi adanya salah satu keluarga didesa Talang Taling yang memang layak diperhatikan kesejahteraan dan pendidikan kedua anak tersebut (22/09/2023).

Baca Juga  Kapolres Muara Enim Berikan Motivasi Pada Pelajar Melalui Jumat Curhat

Sementara turut mendampingi PLT Camat Gelumbang saat melakukan kunjungan kepada kedua anak di SDN 23 Gelumbang serta dikediaman sang kedua orang tua anak tersebut, Kades Talang Taling Sukarni, Kadus, serta para perangkat dan unsur lainnya , yang sekaligus menyalurkan bantuan sarana sekolah kepada kedua anak tersebut. (JN*)

Komentar