Camat Gelumbang Monitoring 4 Desa Jalannya Pilkades Serentak

Berita Utama1580 Dilihat

Muara Enim Sumselpost.co.id – Pesta demokrasi Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak diwilayah Kecamatan Gelumbang Kabupaten Muara Enim hari ini Sabtu (14/10/23) berlangsung. Terdapat empat Desa diwilayah Kecamatan Gelumbang yang melaksanakan Pilkades, Yakni didesa Putak, Bitis, Teluk Limau, dan Sigam.

Plt Camat Kecamatan Gelumbang Kabupaten Muara Enim Chandra Firmansyah,SE, didampingi Kapolsek Gelumbang AKP Robby Monodinata,SH, Danramil 404-01 Kapten Czi Abdulah, serta didampingi unsur Forkopimcam lainnya, terpantau memonitoring secara langsung jalannya Pilkades di empat desa tersebut.

“Ya, monitoring jalannya Pilkades pada Sabtu 14 Oktober 2023 di Desa Putak, Bitis, Teluk Limau, dan Sigam, sejauh ini jalanya Pilkades berjalan aman dan lancar ,”terang Camat Kecamatan Gelumbang Chandra Firmansyah,SE, didampingi Kapolsek Gelumbang, Danramil Gelumbang, Serta Kades Putak Albeba,dan ketua BPD, saat didesa Putak tersebut (14/10/23).

Baca Juga  Kader Wajib Memenangkan Ratu Dewa dan Prima Salam di Pilwako Palembang 2024

Ditambahkan Camat, berharap serta dihimbau kepada para Calon Kades dan pendukung masing -masing Calon Kades, agar usai Pilkades selesai, semua kembali saling berangkulan dan mendukung siapapun yang terpilih memimpin desa secara demokratis pada Pilkades ini, dan jika terdapat suatu masalah, nantinya dapat diselesaikan sesuai aturan yang telah ditetapkan,”tambahnya Chandra Firmansyah,SE,MSi.(14/10/23).

Baca Juga  Gudang BBM Ilegal di Ogan Ilir Digerebek Polda Sumsel

Kepala Desa Putak Albeba,S,Sos, yang ikut mendampingi Camat Gelumbang dalam monitoring Pilkades didesa Putak tersebut, berharap hasil Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Putak, periode 2023-2029 dapat melahirkan pemimpin yang amanah serta dapat melanjutkan program Pemdes yang ada, dan tentunya kedepan dengan pemimpin yang baru, Desa Putak akan maju serta lebih baik lagi,”harap Kades Putak Albeba, yang pada periode ini tidak mencalonkan diri di Pilkades 2023-2029.

Sementara Ketua panitia Pilkades Putak Mualimin, menerangkan, bahwa Pilkades Putak mempunyai 5 TPS yang tersebar didusun I,2,dan 3, dengan jumlah mata pilih sebanyak 2160 dan 5 Calon Kepala Desa (Cakades) masa Periode 2023-2029.

Baca Juga  Kelurahan di Kota Palembang Berdasarkan Penelusuran Mang Dayat

“Pada pukul 14:00 WIB, Pilkades dinyatakan ditutup, dan langsung penghitungan suara, yang selanjutnya dilakukan rapat pleno dan kemudian kita laporkan ke Kecamatan dan Kabupaten,”tutup Mualimin, selalu ketua panitia Pilkades Putak (14/10/23).(JN*)

Komentar