Bengkel Las Terbakar Hanguskan Kendaraan dan Peralatan di Lubukraja OKU

Berita Utama1372 Dilihat

Oku, Sumselpost.co.id -Bengkel las di Lorong Tri Tunggal RT 003, RW 001 Dusun Gotong Royong 1 Desa Batu Raden, Kecamatan Lubukraja-OKU ludes terbakar pada hari Selasa (26/12/2023).

Kebakaran yang menimpa bengkel milik Roni Candra (42) di Gotong Royong itu terjadi sekitar pukul 11.30 WIB.

Kapolres OKU AKBP Arif Harsono, SIK, MH melalui Kapolsek Lubuk Raja Ipda Andry Andi, SH mengungkapkan peristiwa kebakaran itu juga menghanguskan 1 (satu) unit Mobil Izuzu Ellef, 1 (satu) unit sepeda motor Honda Supra dan 1 (satu) perangkat alat las listrik.

Baca Juga  Warga Dapil II : Empat Petulai Dangku, Rambang Niru, Belimbing  dan Gunung Megang Siap Dukung Fatmawati

Andi menambahkan, sewaktu Roni Candra (42) sedang mengelas Mobil Izuzu Ellef tiba tiba api menyambar ke dalam mobil dan api semakin membesar dan menyambar ke atas bengkel dan sepeda motor yang ada didekat mobil tersebut.

Atas kejadian tersebut korban meminta tolong kepada warga dan kemudian api dapat dipadamkan oleh 2 (dua) unit mobil kebakaran dan dibantu oleh warga setempat, dan api padam sekira pukul 12.15 WIB.

Baca Juga  Tim Gabungan Satgas Ilegal Minning Gelar Penertiban Tambang Ilegal Batubara di Kabupaten Muara Enim

Atas kejadian tersebut korban mengalami kerugian : 1 (satu) unit mobil Izuzu Ellef, 1 (satu) unit sepeda motor Honda Supra, 1 (satu) perangkat alat las listrik
Dari kejadian kebakaran tersebut tidak mengakibatkan korban jiwa atau luka, untuk saat ini telah dipasang garis polisi diseputaran kejadian dan situasi aman dan kondusif.

Terjadinya kebakaran diduga diakibatkan oleh kelalaian pemilik Bengkel Las saat melakukan pekerjaannya, Sehingga mengakibatkan kebakaran.

Baca Juga  Kapolres Pagaralam Briefing Anggota Bhabinkamtibmas Terkait Pemilu

Langkah langkah : Personil Polsek Lubuk Raja mendatangi TKP Membantu memadamkan api, memasang garis polisi, Dokumentasi, Membuat Laporan
Polsek Lubuk Raja akan melakukan lidik lanjutan terhadap kejadian kebakaran bengkel las milik Roni Candra guna mengetahui penyebab terjadinya kebakaran.(yudi)

Komentar