MUARAENIM,SumselPost.co.id – Pengurus Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Kabupaten Muara Enim melakukan Audiensi dengan Pemerintah Kabupaten Muara Enim bertempat di Ruang Rapat Bupati Muara Enim, Senin (11/01/2021).
Kedatangan Pengurus PDPM Muara Enim yang diketuai Tahta Amrillah. SP.d ini dalam rangka menjalin silaturahmi sekaligus memperkenalkan kepengurusan Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Kabupaten Muara Enim yang baru.
Ketua PDPM Muara Enim tahta Amrillah.,S.Pd melaporkan bahwa telah melakukan musda pada bulan november tahun kemarin dan telah memiliki kepengurusan baru.
“Dapat kami laporkan Pengurus PDPM Muara Enim Insya allah acara pelantikan pada akhir Januari 2021 nanti,
Kami hadir hari ini minta dukungan dari Pemerintah Kabupaten Muara Enim, dan tentunya kami Pemuda Muhammadiyah siap mendukung serta bersinergi dengan Kabupaten Muara Enim di kepengurusan baru ini terdiri dari 43 orang dan 7 Pimpinan cabang,”jelas tahta
Kemudian, Bupati Muara Enim H.Juarsah., SH mengucapkan selamat kepada kepengurusan baru yang telah melakukan hasil musda beberapa waktu lalu yang nantinya sebentar lagi akan dilantik.
“Sebagai alumni Universitas Muhammadiyah Palembang saya tentunya bangga dan berharap PDPM Muara Enim dapat bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Muara Enim,” Kata Bupati Muara Enim
Dikatakan, Bupati Muara Enim Kepengurusan PDPM dapat besar dan bermanfaat bagi Pemerintah serta masyarakat sesuai tujuan Pemkab Muara Enim yang menjadikan Muara Enim merakyat dan agamis,” harapnya
Dengan adanya PDPM dapat menciptakan masyarakat Muara Enim yang aman dan tentram, sehingga dapat menciptakan
dan bersama-sama mengawal pembangunan yang baik di Kabupaten Muara Enim serta dibidang agama tentunya,” ungkap Bupati Muara Enim.
Turut dihadiri Bupati Muara Enim, Plt,Asisten 1 PemKab Muara Enim Emran Tabrani, Kaban Kesbangpol Muara Enim Andi wijaya, Ketua Pelaksana Pelantikan Abi Nurwadani,M.Or dan pengurus PDPM Muara Enim.
(Putra)
Komentar